Sebelum saya menulis blog tentang ini, saya mendapat ide ketika saya sedang buka lemari baju saya, nah ketika itu saya melihat lihat yang ada di dalam lemari itu, tiba-tiba saya beranalogi baju baru itu sama seperti halnya dengan kehidupan kita, apa sudah bisa membayangkan apa yang saya maksut??
Okey sekarang saya ulas maksut dari analogi baju baru = kehidupan. Jadi begini, ketika kita berkeinginan untuk membeli baju baru yang sangat kita mau, pasti kita telah memikirkanya sebelum kita membelinya dan tentunya juga kita telah punya modalkan untuk membeli baju itu? Mana mungkin kita tidak punya modal tapi ingin mendapatkan baju yang kita inginkan itu? Ga mungkin kan? Ini sama halnya kita itu hanya punya mimpi, tanpa berjuang bagaimana kita bisa mendapatkan keinginan kita itu. Jadi intinya bahwa apa yang kita inginkan pasti kita harus berusaha dan berjuang untuk mendapatkannya bagaimanapun caranya, asalkan yang positiflah ya, tidak bisa orang ingin mendapatkan sesuatu tanpa usaha itu tidak mustahil bisa terjadi, nah kembali lagi ke soal baju tadi, semakin kita banyak menabung dan mempunyai modal banyak tentunya kita pun will get the best tentunya karena semakin mahal harga baju itu tentu kualitasnya pun semakin bagus dong! Dan kembali kita analogikan ke kehidupan kita, dengan banyaknya usaha yang kita lakukan maka semakin maksimal kita mendapatkan keinginan yang kita cita-citakan, setuju gak? Lalu kembali ke baju tadi, setelah kita mendapatkan baju itu tentunya kita pun harus menjaganya dengan baik supaya kualitas baju yang telah kita beli tidak cepat lusuh dan rusak, iya kan? Ini sama halnya dengan kehidupan kita tadi, setelah kita mendapatkan keinginan kita, jangan sampai kita cepat puas dengan hasil yang sudah kita peroleh tadi, semakin kita asah kemampuan kita will get better in your life, isn’t it? Lalu apa yang harus kita lakukan lagi setelah dengan baju yang sudah dijaga dengan baik tadi? Yaaa tentunya anda juga memakainya harus tepat dan sopan ya jangan yang beli baju yang hemat-hemat kain, itu gak bagus juga kan? Itu sama saja kita mengundang para lelaki jenis untuk yaaa anda tau sendirilah akibatnya, ini juga sama halnya dengan kehidupan yang telah kita jalani tadi, kita harus tetap menjaga sebaik-baiknya apa-apa yang sudah kita jalani tadi, jangan pelit-pelit untuk membagi kemampuan kita, jangan sombong juga , makanya kita juga harus meningkatkan iman kita terhindar dari sifat sombong dan dan egois,pokoknya penyakit hati deh (jangan diartikan penyakit hati yang benerannya, itu Cuma di analogikan saja hehe)
Nah, tapi lama-lama saya juga berasumsi bahwa banyak orang membeli baju bukan karena butuh tapi karena nafsu/keinginan kita saja, setelah kita puas mendapatkannya terus sudah deh kita jarang memakainya, iya gak sih? Nah jadi kehidupan juga jangan seperti baju baru, karena kita senang pas kita mendapatkannya tetapi lama-lama kita bosan dengan baju itu, ya seperti kita hanya senang-senang pas hanya saat baru saja tapi setelah sudah lama kita meninggalkannya begitu saja, iya kannn? Jadi begitu juga kehidupan kita jangan seperti baju baru tersebut, ketika kita sudah mendapatkan sesuatu yang kita inginkan jangan kita cepat bosan tetapi harus kita gali dan gali terus pasti nantinya kita akan mendapatkan kemampuan yang jauh lebih baik dan tentunya ini berpengaruh terhadap kehidupan kita J KEEP YOUR FIGHT AND OPTIMISTIC FOR YOUR LIFE!
By arini partiwi 19.48 pm
NAMA : ARINI PARTIWI
KELAS : 1IA10
NPM : 51410102
Tidak ada komentar:
Posting Komentar